Akibat Banjir, Lokasi UN Dipindah - WARGA DEMAK "KOTA WALI"

Breaking

Home Top Ad

test banner

Post Top Ad

WARGA DEMAK FACEBOOK COMMUNITY

Saturday 13 April 2013

Akibat Banjir, Lokasi UN Dipindah

Akibat banjir Mijen gedung sekolah banyak yang terendam mengakibatkan proses belajar mengajar lumpuh.(harsem/sukma wijaya)


DEMAK-Banjir di Mijen belum reda, ribuan rumah dan persawahan terendam. Banjir juga merandam gedung-gedung sekolah.  Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dindikpora) Demak terpaksa harus memindahkan lokasi pelaksanaan Ujian Nasional (UN) yang akan dimulai Senin depan depan (15/4).
    
Menurut Kasi Pendidikan Menengah Moh Abdul Haris, akibat banjir di Mijen banyak bangunan sekolah terendam mencapai satu meter, hal ini sangat menggangu pelaksanaan UN yang akan digelar minggu depan (15/4). Untuk mengantisipasi pelaksanaan UN agar tetap berjalan, pihaknya harus memindahkan lokasi UN ke sekolah lain yang aman dari banjir.   
  
“Sebanyak tiga sekolah setingkat SMA akan kami pindah, karena banjir, lokasi sekolah tidak layak untuk pelaksanaan UN,” ungkap Hari mewakili Kepala Dindikpora Demak H Afhan Noor, kemarin.

Ratusan siswa di tiga sekolah akan dipindah ke lokasi sekolah lain, meliputi siswa SMK Tunas Bangsa Mijen akan mengikuti UN di lokasi gedung SMPN 1 Mijen. Disusul siswa MA Mijen juga mengikuti UN menginduk di gedung MA Al Ihtihad Desa Bakung Kecamatan Mijen.

Selanjutnya untuk siswa MA Darus Salam Desa Jetak Kecamatan Wedung akan mengikuti UN di lokasi yang masih satu subrayon, yaitu di gedung MA Raung Desa/Kecamatan Wedung.

Dalam pemetakan daerah pendistribusian soal UN, Dindikpora telah membentuk empat subrayon untuk SMA dan MA, yaitu Subrayon 1 di SMAN 2 Pucanggading, Subrayon 2 di gedung MAN Demak, Subrayon  3 di SMAN 1 Demak, dan Subrayon  4 di MA Karanganyar. Untuk SMK ada dua subrayon, yakni Subrayon 1 di SMK 1 Demak dan Subrayon 2 di SMK Futuhiyyah Mranggen.

Lanjut Haris, sebanyak 7.895 siswa SMA/MA, dan 3.122 siswa SMK akan mengikuti UN pada 15-18 April. Kemarin seluruh soal UN sudah berada di subrayon masing-masing untuk dikarantina, selanjutnya akan didistribusikan saat jadwal pelaksanaan UN, agar soal tidak menginap di sekolah.

Terpisah,  Kepala SMAN 3 Demak yang di wakili Waka Kesiswaan SMAN 3 Demak Madyo Kustanto, berharap seluruh 319 siswanya bisa mengikuti UN yang digelar minggu depan. “Kami menggelar istiqosah untuk mendorong semangat dan spirit seluruh 319 siswanya dalam menghadapi UN,” ucapnya. (swi/hst)       

No comments:

Post a Comment

Silahkan tulis komentar, saran dan kritik anda di kolom komentar yang telah tersedia!
Terima kasih atas kunjungannya, semoga silaturrahim ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua, dan semoga Warga Demak makin maju dan sukses selalu. amin.

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here